apakah akhir akhir ini kulit kamu menghitam karena paparan matahari? sudah coba segala cara namun kurang efektif?
disini mimin akan bagikan info cara untuk memutihkan kulit indahmu dengan cara cara yang terbukti efektif,
karena bagaimanapun kulit merupakan mahkota bagi setiap orang, baik itu pria maupun wanita.
kulit yang bersih mencerminkan kepribadian yang rapi dan bersih, begitu pula sebaliknya.
maka dari itu mimin akan bagikan tips untuk merawat dan mencerahkan warna kulit kamu agar lebih segar dan sehat
langsung aja kita bahas dibawah ini ya :
HAND & BODY LOTION
cara ini yang paling sering digunakan semua orang untuk menjaga kulit dan memutihkan kulit ya. sudah dari zaman ke zaman lotion selalu digunakan untuk menjaga kesehatan kulit. namun kamu juga harus memilih jenis lotion yang tepat untuk masalah kulit kamu. jika kamu ingin mengatasi kulit yang gelap akibat paparan matahari, kamu harus memilih lotion yang mengandung UV Whitening agar kulit kamu menjadi lebih cerah dan harus di imbangi dengan pemakaian yang rutin ya agar hasil lebih cepat dan lebih efektif dalam hitungan hari.
perlu digaris bawahi bahwa lotion mahal tidak menjamin kulit akan lebih cepat putih, namun lotion yang tepat. sudah pasti akan memberikan hasil yang maksimal. untuk lotion lebih nikmat digunakan apabila dalam keadaan dingin.
masukan botol lotion kedalam plastik tanpa udara kemudian simpan lotion dalam kulkas ya. kemudian oleskan secara merata keseluruh tubuh

LULUR KEMASAN
Menggunakan lulur juga mampu mencerahkan warna kulit kamu serta mengangkat sel kulit mati yang ada pada kulit.
jika kamu tipe orang yang males luluran, kamu boleh mengganti sabun mandi dengan sabun lulur yang mengandung scrub
maka akan lebih hemat waktu namun hasil tetap optimal. setelah selesai mandi jangan lupa untuk memakai lotion agar kulit kamu lebih segar dan lebih sehat. namun jangan menggosok scrub terlalu kasar pada kulit ya karena hal tersebut akan merusak kulit dan kulit akan menjadi sensitif akibat pori pori yang membesar. gunakanlah setidaknya 3 – 4 kali dalam seminggu dan jangan sampai terpapar matahari langsung ke kulit kamu. gunakan lulur yang mengandung minyak zaitun agar kulit kamu tetap lembab walau sering menggunakan scrub. setelah lulur kamu harus bilas seluruh tubuh hingga bersih ya terutama bagian punggung. agar tidak menjadi berjerawat akibat pori pori yang tersumbat.

KUNYIT BUBUK, SUSU BUBUK & MADU
tips yang ini paling sering mimin gunakan untuk merawat kulit agar lebih cerah dan lebih lembab. bahan tersebut termasuk murah dan mudah untuk di gunakan. masukan 3 sendok kunyit bubuk dan 3 sendok susu bubuk dan 2 sendok air kedalam mangkuk. kamu juga boleh menambahkan madu kedalam resep bahan tadi agar kulit lebih lembab. setelah semua bahan tercampur lalu oleskan pada seluruh tubuh dan diamkan hingga kering. setelah kering kamu boleh bilas dengan air hingga bersih kemudian boleh menggunakan sabun atau tanpa sabun. keringkan tubuh dan jangan lupa gunakan lotion agar hasil lebih cepat terlihat. bahan ini aman untuk segala usia ya. disarankan pemakaian rutin minimal 3 – 4 kali seminggu atau semakin rutin semakin baik ya. bahan ini juga boleh kamu oleskan pada wajah kamu, agar terbebas dari wajah berminyak dan berjerawat.
setelah bilas bersih jangan langsung menggunakan produk apapun pada wajah biarkan selama 10 menit kemudian aplikasikan toner dan cream wajah seperti biasanya.

BUBUK KOPI
Bubuk kopi sangat membantu dalam mencerahkan warna kulit serta menghilangkan bau badan.
cara ini sudah terbukti effektif untuk segala jenis kulit. pilihlah bubuk kopi yang halus atau setengah halus.
jangan memilih bubuk kopi yang kasar karena akan merusak kulit kamu dan menjadi sensitif. kamu hanya perlu mencampurkan bbrp sendok kopi kedalam mangkuk dan beri sedikit lotion dan campurkan perasan lemon. usapkan pada seluruh tubuh sambil di gosok gosok agar sel kulit mati ikut terangkat. kemudian bilas hingga bersih tanpa menggunakan sabun lagi. rasakan kesegaran dan harumnya aroma khas kopi ini seharian. setelah mandi jangan lupa tetap oleskan lotion ya.
agar wangi kami selaras kamu boleh memakan lotion aroma kopi atau coklat agar aroma kamu lebih manis.
selain bubuk kunyit, saya juga suka menggunakan bubuk kopi karena wanginya yang tahan seharian.
namun jangan digunakan pada anak dibawah umur 10 tahun ya. karena bagaimana pun kopi tidak aman bagi anak kecil.

BENGKUANG
Bengkuang bukan merupakan suatu rahasia untuk kulit putih alami yang paling sering kita jumpai di setiap produk kecantikan.
kamu hanya perlu siapkan 1 buah bengkuang kemudian parut halus dan pakailah pada seluruh tubuh. diamkan 15 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih. untuk hasil maksimal kamu boleh menambahkan madu kedalam hasil parutan bengkuang tadi. namun cara ini agak sedikit kurang nyaman dan sedikit lengket. tapi jika kamu lebih suka menggunakan bahan ini kamu boleh kok lakuin di kamar mandi atau halaman belakang rumah agar air yang menetes tidak mengotori ruangan kamu.

AIR BERAS
cara ini termasuk unik ya apabila kita mandi dengan air beras. kamu cukup sisikan air cucian beras kedalam wadah.
kemudian kamu mandi dengan air cucian beras tersebut serutin mungkin.
cara ini mampu mencerahkan warna kulit namun membutuhkan waktu yang lama dan kurang efisien. namun apabila hanya untuk mencerahkan kulit wajah cara ini sungguh sangat dianjurkan. semprotlah air beras sesering mungkin pada kulit wajah. kamu juga bisa menyimpan air dalam botol spray kedalam kulkas. wajah juga akan tampak lebih cerah dan bebas dari jerawat

semua cara di atas adalah cara yang efektif untuk mencerahkan warna kulit, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
kamu harus rutin menjaga dan merawat kulit kamu, karena kulit akan menua seiring bertambahnya usia, namun jika kamu
merawat dengan cara yang tepat maka kamu akan mendapatkan hasil yang luar biasa, kuncinya adalah rajin dan telaten.
sering konsumsi buah dan sayuran serta minum air putih yang banyak juga mampu membantu merawat kulit dan gunakan lotion setiap setelah mandi. apabila kamu ada tips lain untuk mencerahkan kulit jangan lupa sharing ya bestie..
semoga tips yang saya bagikan dapat membantu masalah kulit gelap yang kamu alami ya.
sampai jumpa kembali dan salam sehat selalu